Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

6 Pilihan Wisata Kuliner di Semarang untuk Kamu Nikmati di Kesempatan yang Berbeda

Mengunjungi tempat wisata di Semarang kurang lengkap tanpa mencicipi aneka kuliner andalannya. Ibukota provinsi Jawa Tengah ini tidak hanya menyuguhkan kelezatan lumpianya yang khas, namun juga aneka kuliner lainnya yang cocok untuk berbagai kesempatan berbeda. Berikut 5 rekomendasi tempat makan untuk kamu kunjungi selama berlibur di Semarang.

1. Pisang Plenet
Sumber : fahmi-artcolection.blogspot.com
Mengawali perjalanan kuliner kamu di Semarang adalah jajanan khas pisang bakar yang disebut pisang plenet. Pisang kepok raja yang matang dibakar di atas bara api panas hingga matang dan tampak kecokelatan. Sesuai dengan namanya, pisang bakar kemudian diplenet atau ditekan hingga pipih untuk rasa yang semakin nggigit. Cocok untuk ngemil malam selama di Semarang, jajanan ini dapat kamu modifikasi sesuai selera menggunakan beraneka macam topping di atasnya.

2. Tahu Gimbal Pak Edi

Untuk petualangan kuliner di Semarang yang tidak mengecewakan lidah dan dompet kamu, kamu wajib mencoba beberapa referensi makanan legendaris kaki lima di sana. Salah satu yang terkenal adalah tahu gimbal Pak Edi. Kuliner khas Semarang yang berisi potongan lontong, irisan kol, dan taoge ini ditambah dengan bakwan udang atau yang disebut gimbal  kemudian disiram dengan bumbu kacang yang khas. 

3. Bakmie Jawa Pak Ateng

Semakin malam namun kamu masih ingin lanjut icip-icip kuliner di Semarang? Bersiaplah mengantre di kedai Bakmi Jawa Pak Ateng. Salah satu kedai legendaris kota Semarang ini seperti tidak pernah sepi oleh pengunjung yang ingin mencoba kelezatan hidangan mie berkuah panas. Dimasak dengan cara tradisional di atas anglo atau tungku tanah liat, hidangan ini adalah hasil racikan mie, ayam kampung suwir, dan sayuran di dalam lezatnya kuah kaldu ayam gurih dan kental.

4. Restoran Pesta Keboen

Restoran yang mengusung tema tempo dulu ini terletak di jalan Veteran 29 Semarang. Tempat makan yang didesain layaknya rumah zaman Belanda ini memiliki koleksi ornamen-ornamen khas tempo dulu. Desainnya yang hangat dan welcoming cocok digunakan untuk berkumpul bersama keluarga dan teman terdekat. Restoran ini siap menjamu kamu dengan berbagai makanan bercita rasa nusantara hingga cita rasa barat. Selain aneka hidangan lezat yang dapat kamu pesan, kamu berkesempatan menikmati live musik Cokelan yang diadakan setiap minggu malam.

5. Kampung Laut

Jika kamu hendak berlibur ke Semarang dengan pasangan, kamu harus menyempatkan mampir ke restoran Kampung Laut untuk pengalaman makan malam yang romantis. Restoran dengan desain mengapung ini siap memanjakan lidah kamu dengan berbagai olahan boga bahari dan aneka ikan. Dilengkapi dengan pondok-pondok serta gazebo-gazebo, tempat ini cocok untuk kamu yang menginginkan privacy. Tidak lupa, tempat ini juga cocok bagi kamu yang mengutamakan kesehatan dengan adanya menu sayuran organik sebagai salah satu bahan dasar hidangannya.

6. Mochi Gemini
Sumber : agenkuliner.com
Selain lumpia, kamu dapat mencoba Mochi Gemini sebagai pilihan oleh-oleh dari Semarang. Disebut mochi karena tampilan kue yang mungil dengan filling berbagai rasa berbalur bubuk tepung di luar. Salah satu varian rasa yang terbuat dari tepung ketan dengan isian kacang tumbuk dan gula karamel menyimpan cita rasa legit di setiap gigitannya. Hadir juga dalam ukuran bite size berselimut wijen, jajanan ini mirip dengan jajanan tradisional onde-onde namun dengan tekstur yang lebih kenyal.

Sempurnakan pengalaman bertualang kuliner di hotel Semarang yang fasilitas dan pelayanannya tidak mengecewakan. Percayakan akomodasi kamar hotel kamu selama di Semarang kepada Airy Rooms. Airy Rooms memiliki jaringan hotel terluas yang siap membantu kamu mendapatkan kamar dengan pelayanan terbaik. 

Dengan pilihan hotel yang harganya bersahabat, kamu akan mendapatkan berbagai kenyamanan servis kamar mulai dari tempat tidur bersih, kamar ber-AC, shower air hangat dan perlengkapan mandi, dan air minum gratis serta hiburan dari TV layar datar dan wifi gratis. 

Tidak perlu ribet melakukan transaksi dengan Airy Rooms karena kamu cukup memesan kamar melalui website atau melalui aplikasi Airy Rooms di perangkat Android dan iOS kamu. Setelah itu, lakukan pembayaran praktis melalui transfer bank atau kartu kredit dan masalah menginap selama di Semarang pun terselesaikan.

Post a Comment for "6 Pilihan Wisata Kuliner di Semarang untuk Kamu Nikmati di Kesempatan yang Berbeda"